Wamena – Kepolisian Resor Jayawijaya melaksanakan olah TKP terkait adanya penemuan jenazah berjenis kelamin laki-laki yang ditemukan mengapung di kolam Lapangan Sinapuk Wamena, Rabu (12/03) sore.
Kapolres Jayawijaya melalui Plt. Kasi Humas Ipda M. Suryanto saat dikonfirmasi membenarkan bahwa adanya laporan terkait penemuan jenazah tanpa identitas berjenis kelamin laki-laki ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.
Kasi Humas menjelaskan bahwa jenazah ditemukan oleh masyarakat saat sedang melintas, dimana posisi jenazah ditemukan dalam kondisi telanjang dan mengapung di dalam kolam.
“Setelah mendapat laporan kami langsung melakukan olah TKP serta mengevakuasi jenazah ke RSUD Wamena untuk dilakukan visum,” jelasnya.
Ia menambahkan bahwa untuk penyebab kematian masih menunggu hasil pemeriksaan dari pihak rumah sakit. Selain itu pihaknya juga masih melakukan penyelidikan terkait identitas korban karena saat ditemukan tidak terdapat identitas diri di sekitar tubuh korban.